Kamis, 29 Oktober 2015

Review Viva Lipstick 2

Assalamua’laikum,
Akhirnya aku bisa menyempatkan waktu juga untuk ngereview produk yang satu ini , setelah banyak tugas yang menumpuk
Nggak usah panjang lebar langsung aja 



Aku  memeng udah lama bangat pengen lipstick warna oren sejak dulu , sekian lama memilih aku putuskan membeli lipstick viva karena memang aku cari produk yang hasilnya alami , ga terlalu matte dan ngga terlalu glossy ^_^






aku aplikasikan di punggung tangan aku , hasilnya nyatu sama kulit aku yang agak kekuningan , waktu diswatch juga texturenya lembut , sebelumnya aku pernah ngereview produk lipstick warna pink disini


kemasannya simple seerti dilihat di foto , ingredients/ bahan-bahannya tertara di badan kemasan , untuk lebih lanjut kompesisinya terdiri dari : Lanolin Oil, Castor (Ricinius Communis) Oil, Stynthetic Wax, Mineral Oil , Lanolin Anhydrous, Myristyl Lactate, Cl 77891, Isopropyl Lanolate, Camuba Wax, Paraffin, Cl 15850, Squalane, Myristyl Myristate, Candelilla Wax, Beesax, Lanolin Alcohol, Cl 15850, parfume, propylparaben, Propyl Gallate, BHT.
Viva Lipstick ini di produksi di PT.VITAPHARM dengan netto 4g , dan dengan nomer BPOM : NA18131301461

Lipstick Viva ini aku pilih nomer 2
Seharga -+ 14.000 rupiah

Ciri Viva Lipstick yang asli setelah dibuka tutupnya ada logo bunga bertuliskan Viva Cosmetic dan warna keemas-emasan ..

Kelebihan : warnanya alami , murah , bisa dicari dimana-mana , aman
Kekurangan : Tidak bertahan lama .  

Kesimpulan : Cocok untuk kulit kering , warna alami tapi tidak bertahan lama , cuma hanya sedikit warna yang nempel kalo lama , rasanya warna alami kalo udah lama :D 

Penilaian : 4/5


Terima Kasih 

Tidak ada komentar :

Posting Komentar