Minggu, 27 Maret 2016

REVIEW Wardah Matte Lipstik (pink) untuk ke Kampus

Assalamua'laikum

Disela-sela kuliah ku , aku sempatin buat nulis blog lagi buat kalian para bauties ^_^
kali ini openingnya tidak panjang lebar langsung masuk ke produk yaitu termasuk produk favorite yang aku gunakan setiap hari :)

Waktu pertama beli prohuk ini ketika aku aku lagi main sama mama aku ke toko kosmetik dan nemuin produk ini , awalnya mama aku yang ingin namun setelah dicoba dan dipakai lumayan lama sama mama aku katanya sih warnanya kemudaan dibibir mama aku , yup yaitu lipstik Wardah


Dari packingnya ia berwarna silver , elegant juga sedikit gendut dibagian tengah kemasan lipstiknya .


 Ceritanya ini mama aku yang beli nomer 18, tetapi ternyata mama aku kurang cocok karena warnanya kemudaan kata mama aku , lalu akhirnya aku minta buat aku deh . karena warna pink tidak terlalu ngejreng di bibir juga teman-teman aku pada banyak yang suka warna ini , jadi warna lipstik ini aku rekomendasikan banget buat kalian yang hanya untuk pergi jalan-jalan atau ke kampus



Mungkin isinya tidak sependek ini , soalnya ini udah aku pakai lebih sebulan , ya walaupun tidak dipakai setiap hari tapi kan juga mengurangi kompesisinya , saking sukanya memakai produk ini jadi lupa buat ngeriview ^_^


Setelah di switch ke tangan aku begitu jika kena kulit , cocok buat kulit kuning langsat ^_^


Ingredients atau bahan-bahan dari wardah matte lipstick ,

Kesimpulan : Wardah matte lipstick ini cocok digunakan buat kekampus walaupun tidak terlalu lama melekat dibibir karena mungkin sifatnya matte , tapi untuk warna aku suka banget soalnya dia menyatu dengan kulit , tidak keluar jalur aman lah :D

Kelebihan : Murah , hampang dibawa kemana-manaa , teksturenya matte (tidak glossy/natural)
Kekurangan : belum ada ^_^



before-afternya dengan pemakaian tipis ^_^ sangat natural cocok buat kekampus :*
Wassalam

Tidak ada komentar :

Posting Komentar